Saturday, June 14, 2014

Manfaat Minyak Zaitun untuk Kecantikan

MANFAAT MINYAK ZAITUN UNTUK KECANTIKAN - Minyak zaitun adalah minyak yang memiliki banyak khasiat bagi kesehatan dan kecantikan tubuh. Kandungan zat-zat yang penting bagi tubuh ada di dalamnyaa. Contohnya adalah meliputi protein, berbagai macam vitamin (vitamin A, B, C, D, dan E), mengandung asam lenoleat, lemak tak jenuh, protein, dan masih banyak lagi.

Tentu saja jika kita mengkonsumsi minyak zaitun rutin tiap hari, bukan hal yang tidak mungkin untuk mendapatkan kulit yang cantik dan badan yang sehat.

Manfaat Minyak Zaitun untuk Kecantikan
Manfaat Minyak Zaitun untuk Kecantikan
Apa saja sih manfaat minyak zaitun bagi kecantikan? Simak penjelasannya berikut ini:

1. Minyak zaitun dapat menghaluskan kulit. Ini adalah fakta dan dapat dibuktikan kebenarannya. Oleskanlah minyak zaitun secara rutin ke seluruh tubuh, maka anda akan mendapatkan kulit yang halus dan kenyal. (baca: manfaat minyak zaitun untuk kulit)

2. Minyak zaitun ternyata dapat mencerahkan kulit tubuh. Sama dengan kutipan diatas, caranya adalah dengan rajin mengoleskan minyak zaitun ke tubuh secara teratur.

3. Minyak Zaitun dapat menjaga kelembapan kulit. Karena minyak zaitun mengandung berbagai macam vitamin yang merupakan makanan bagi kulit.

4. Minyak zaitun juga dapat digunakan sebagai penghilang jerawat. Caranya adalah dengan mengoleskan minyak zaitun ke area yang berjerawat, sebelumnya jangan lupa untuk membersihkan area yang berjerawat, baru diolesi dengan minyak zaitun. (baca: manfaat minyak zaitun untuk mengobati jerawat)

5. Bagi ibu hamil, ternyata minyak zaitun dapat mencegah dan menghilangkan strecth mark (peregangan pada kulit perut, paha, payudara sehingga timbul bercak-bercak atau garis-garis putih pada kulit). Cukup dengan mengoleskan minyak zaitun pada area perut, payudara dan paha secara rutin, maka mungkin strecth mark akan samar bahkan hilang.

6. Minyak zaitun dapt digunakan untuk melembabkan kulit telapak kaki yang kering dan pecah-pecah. Pasti tidaklah percaya diri jika memiliki kulit telapak kaki yang pecah-pecah, untuk mencegah maupun mengobatinya adalah dengan minyak zaitun. Oleskan saja minyak zaitun ke area yang kering tersebut. Hal ini harus dilakukan secara rutin dan konstan untuk mendapatkan hasil yang maksimal

7. Minyak zaitun baik untuk kesehatan rambut. Pakailah minyak zaitun sebagai pelembab dan pelembab rambut. (baca: manfaat minyak zaitun untuk rambut)

Sebenarnya masih banyak lagi manfaat minyak zaitun yang lain. Semoga artikel ini bermanfaat bagi semua pembacanya.

Manfaat Minyak Zaitun untuk Kulit

MANFAAT MINYAK ZAITUN UNTUK KULIT - Minyak zaitun yang berasal dari buah zaitun, buah zaitun merupakan buah tanaman zaitun yang hidup di daerah yang selalu terkena sinar matahari dan selalu bersuhu hangat seperti Aran saudi dan Afrika. Minyak zaitun sudah sangat terkenal dengan manfaatnya yang besar bagi kesehatan tubuh. Terlebih bagi kesehatan kulit.

Mengapa demikian, jelas karen akandungan yang ada dalam minyak zaitun itu sendiri. Di dalamnya terkandung berjuta zat yang memang baik untuk kesehatan kulit. Seperti contohnya mengandung berbagai macam vitamin (vitamin A, B1, B2, C, D, dan E). Vitamin amat bagus bagi kesehatan kulit.
Minyak Zaitun
Minyak zaitun baik untuk kulit
Untuk mengetahui lebih banyak lagi tentang manfaat minyak zaitun untuk kesehatan kulit, mari kita baca beberapa poin di bawah ini :

- Minyak zaitun berkhasiat untuk menghaluskan kulit. Caranya cukup dengan rutin mengoleskan minyak zaitun ke seluruh tubuh tiap hari.

- Minyak zaitun dapat mengatasi kulit pecah-pecah pada telapak kaki. Karena minyak zaitun mengandung pelembab alami kulit, dan cukup dengan mengoleskan minyak zaitun pada daerah kulit yang kering setiap hari, kulit kering dapat teratasi.

- Minyak zaitun berguna untuk mencerahkan kulit tubuh. Tentu memiliki kulit yang cerah dan sehat adalah idaman setiap orang, terlebih jika anda adalah seorang wanita. Rajin-rajinlah mengoleskan minyak zaitun ke seluruh tubuh untuk mendapatkan kulit yang cerah dan juga sehat.

- Minyak zaitun dapat menghilangkan jerawat. Yang disebut sebagai jerawat, bukan hanya yang muncul di wajag saja. Namun benjolan kecil yang berisi lemak tersebut juga dapat tumbuh di leher, kulit kepala maupun di punggung. Jika memang jerawat tersebut tumbuh, solusi untuk menghilangkannya adlah dengan mengoleskan minyak zaitun pada area yang berjerawat itu. Tapi jangan lupa untuk membersihkan terlebih dahulu area yang berjerawat itu. Baru kemudian diolesi dengan minyak zaitun. Maka jika dilakukan dengan rutin dan tetap menjaga kebersihan, jerawat dapat hilang, bekaspun juga tidak ada.

- Kulit yang kenyal dan bersinar juga dapat diraih jika kita rutin dalam mengoleskan minyak zaitun ke kulit kita.

Demikian beberapa manfaat dari minyak zaitun bagi kulit. Semoga artikel ini bermanfaat bagi semua pembaca. See you :D.

Manfaat Minyak Zaitun untuk Bayi

Minyak Zaitun
MANFAAT MINYAK ZAITUN UNTUK BAYI - Seperti yang sudah banyak diketahui oleh banyak orang, bahwa minyak zaitun mampu menurunkan kadar kolesterol jahat dan mempertahankan kolesterol baik dalam tubuh, karena di dalam minyak zaitun terdapat kandungan lemak tak jenuh tunggal.

Selain itu, didalamnya juga terkandung berbagai macam vitamin yaitu vitamin A, B, D, E dan K. Dan juga terkandung asam oleat yang amat penting dalam proses perkembangan otak bayi maupun anak.

Manfaat yang dapat diambil dari minyak zaitun bukan hanya dapat dirasakan oleh orang dewasa, anak dan bayipun juga dapat merasakan manfaatnya yang luar biasa, anda ingin yahu? Mari akan saya jelaskan dalam beberapa ulasan berikut ini :

- Di dalam minyak zaitun, terkandung linoleic dan asam linolecic. Fungsi dari kedua zat ini adalah untuk kesehatan tulang anak, dan menambah kepadatan tulang pada bayi.

- Minyak zaitun memiliki sifat anti-inflamasi (anti peradangan), jadi sangat berguna sebagai pencegah dan dapat mengurangi adanya gejala asma maupun gejala alergi yang lain yang berhubungan dengan gangguan saluran pernapasan yang bisa terjadi pada bayi

- Minyak zaitun adalah sumber dari antioksidan, jadi dapat menangkal radikal bebas yang dapat mengurangi terjadinya toksisitas pad bayi.

- Minyak zaitun juga bisa dijadikan sebagai obat pencahar bagi bayi dan balita yang mengalami sembelit. Tapi dalam pemberianyya harus dalam dosis yang kecil dan terkontrol Bagaimana caranya? Jadi begini, anda cukup memberikan ¼ sendok teh minyak zaitun dalam makanan si kecil.

- Bagi bayi yang memiliki berat badan di bawah normal, pemberian minyak zaitun amat dianjurkan. Tapi untuk dosis pemberiannya perlu dikonsultasikan ke dokter terlebih dahulu.

- Dalam pembelian minyak zaitun, sebaiknya anda memilih minyak zaitun yang memang benar-benar murni tanpa tercampur dengan zat kimia yang berbahaya. Pilihlah yang grade A. Walaupun dari segi harga memang lebih mahal, tapi tetap utamakan kualitas demi kesehatan.

Bagaimana menurut anda? Khasiat dari minyak zaitun memang benar-benar nyata dan dapt dibuktikan kebenarannya. Semoga saja artikel ini dapat bermanfaat bagi semuanya. Selamat mencoba.

Baca juga artikel tentang manfaat minyak zaitun untuk mengobati jerawat serta manfaat minyak zaitun untuk rambut sehat.